Rabu, 16 Agustus 2017

Makna dan arti penting dari genggaman tangan saat bersama pasangan (simple think for big effect)

Ketika lo  berjalan bersama pasangan lo pasti pernah melakukan hal yang berhubungan dengan genggaman tangan. Banyak hal dan arti yang terkandung dalam aktifitas tersebut, dan lagi-lagi gua akan ungkapkan makna yang besar dari sebuah hal yang kecil (bahkan terlupakan) dalam sebuah hubungan.
.
Sudah pasti masing-masing dari lo punya teknik berbeda yang disukai dalam aktifitas ang satu ini, nisalkan : saling bertautan jari, tangkup telapak, tangkup telapak sambil jempol mengelus, atau ikat kelingking. Apa pun gaya bergenggaman lo, kita tahu, betapa nyamannya berada dalam genggam si dia yang telah menjadi pasangan lo.
.
Pernahkah lo walau sekali menikmati rasa nyaman ketika melakukan hal itu? gua rasa tidak, mungkin hanya beberapa orang saja, dan dalam kasus ini adalah kaum wanita yang mungkin lebih sering bermain dengan perasaannya. Namun, apa alasan sebenarnya ketika lo merasa sedih, stres, atau takut, secara tak sadar, lo meraih tangan atau lengan kekasih lo? Mengapa lo menemukan kelegaan dalam genggam si dia?
.
Pernah gua baca sebuah hasil penelitian yang menunjukkan bahwa alasan yang sebenarnya itu berada di dlam otak lo. Penelitian yang mengikutsertakan 16 wanita yang sudah memiliki pasangan dan bahagia ini meminta para responden untuk menghadapi situasi saat sedang stres, sementara kepalanya dipindai menggunakan mesin MRI untuk mencatat aktivitas otaknya. Setelah memberikan kejutan elektrik pada setiap wanita, Coan menghitung aktivitas stres pada otak yang merespon. Kemudian ia mengulangi kejutan tersebut sementara si responden menggenggam tangan orang asing. Kemudian tesnya dilanjutkan saat si responden menggenggam tangan pasangannya.
.
Hasilnya menunjukkan bahwa ketika menggenggam tangan orang asing, wanita yang menghadapi keadaan stres menunjukkan aktivitas yang tak terlalu tertekan. Namun, saat ia menggenggam tangan pasangannya, hasil pindai menunjukkan tingkat stres yang amat rendah. Jadi, ternyata, saat menggenggam tangan pasangan, tekanan dan stres jauh berkurang.
.
Kalau dihitung-hitung, jika banyak pasangan saling menggenggam tangan, dan menggenggam tangan mengurangi stres, dan secara otomatis kurang stres bisa dimaknai berarti sehat, maka bisa dibilang, sebuah hubungan yang bahagia akan mengarah ke kesehatan yang baik.
.
Jadi, lain kali lo melihat pasangan lo sedang tidak mood karena masalah kerja, kesal karena adu argumen dengan lo, masalah keluarga, atau apa pun itu alasannya, cobalah untuk genggam tangannya untuk memberikan efek ketenangan.
.
Masukkan ritual genggaman tangan dalam keseharian lo, baik saat bersantap malam, jalan-jalan, di mobil, saat menonton televisi, atau hanya karena ingin dekat dengannya. Tak peduli berapa pun usia lo  genggaman tangan sudah terbukti menyehatkan kok.
.
Dari apa yang gua coba sampaikan diatas semoga lo bisa mengerti dan memahami apa yang sebenarnya gua maksudkan. Semoga hal yang terlupakan ini bisa lo dan kita semua manfaatkan untuk sebuah tujuan yang kita harapkan : KEBAHAGIAAN.
.
Salam untuk orang yang lo sayangi.
http://priaalami.xyz/2017/08/16/makna-dan-arti-penting-dari-genggaman-tangan-saat-bersama-pasangan-simple-think-for-big-effect/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar